BerandaNewsKloter Terakhir Jemaah Haji Aceh Diberangkatkan 15 Juni, Langsung ke Makkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Aceh Diberangkatkan 15 Juni, Langsung ke Makkah

Published on

Sebanyak 4.303 jemaah haji asal Aceh yang tergabung dalam 11 kelompok terbang (kloter) di gelombang pertama sudah berada di Tanah Suci. Artinya, kini tersisa satu kloter lagi yang belum diberangkatkan dari embarkasi Aceh, yakni kloter terakhir (BTJ-12).

Hal tersebut disampaikan Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Aceh, Azhari, menyusul tibanya 393 jemaah kloter BTJ-11 di Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdulaziz (MED) Madinah, Sabtu (3/6/2023) pukul 07.58 Waktu Arab Saudi.

“Alhamdulillah, jemaah kloter 11 sudah mendarat di Madinah jam 07.58 Waktu Arab Saudi. Setelah proses imigrasi Arab Saudi di bandara selesai, mereka langsung diberangkatkan dengan bus ke penginapan,” ujar Azhari, Sabtu sore.

Ia menyebutkan, kloter BTJ-11 merupakan kloter terakhir jemaah haji Aceh yang diberangkatkan ke Madinah. Sementara kloter BTJ-12 nanti akan diberangkatkan ke Makkah di gelombang kedua.

Kloter BTJ-12, kata Azhari, akan diberangkatkan pada 15 Juni 2023 dari Bandara Sultan Iskandar Muda (BTJ) menuju Bandara King Abdulaziz (JED) Jeddah, Makkah, juga dengan maskapai Garuda Indonesia.

Menurutnya, jemaah kloter 12 akan bergabung dengan jemaah embarkasi lain untuk memenuhi kuota kursi pesawat.

“Kloter 12 akan bergabung dengan jemaah dari provinsi lain, karena jemaah kita tidak full seat. Mereka nanti tidak lagi diberangkatkan ke Madinah, tapi ke Makkah,” ujar Azhari.

785 Jemaah Haji Aceh Sudah Tiba di Makkah

Jemaah haji Aceh yang diterbangkan dulu ke Madinah, secara bertahap sejak Kamis (1/6/2023) mulai diberangkatkan ke Makkah menggunakan bus. Hingga hari ini, Sabtu (3/6/2023), sebanyak 785 jemaah yang tergabung dalam dua kloter embarkasi Aceh dari Madinah dilaporkan sudah berada di Makkah.

Ketua PPIH Embarkasi Aceh Azhari menyampaikan, 2 kloter jemaah haji Aceh (BTJ) sudah berada di Makkah untuk melaksanakan umrah wajib sebagai rangkaian pelaksanaan ibadah haji 1444 H/2023.

“Kedua kloter tersebut adalah kloter BTJ-01 dan BTJ-02 sejumlah 785 jemaah. Masing-masing 393 jemaah kloter BTJ-01 dan 392 jemaah kloter BTJ-02,” ujarnya.

Azhari menyebutkan satu jemaah kloter 2, Muhammad Akli (69 tahun) ditunda berangkat ke Makkah. Akli masih dirawat di Rumah Sakit King Fahd (RSKF), Madinah, karena harus menggunakan nebulizer. Sebelumnya dirawat di Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Madinah, kemudian pada Rabu (31 Mei) lalu dirujuk ke RSKF.

“Selain itu, sore ini (Sabtu, 3 Juni 2023), 390 jemaah kloter BTJ-03 juga akan berangkat ke Makkah,” ujarnya.

785 Jemaah Haji Aceh dari Madinah Sudah Tiba di Makkah

Follow konten ACEHKINI.ID di Google News




Artikel Terbaru

Ribuan Warga Salatkan Jenazah Tu Sop di Masjid Raya Baiturrahman Aceh

Ribuan warga menyalatkan jenazah bakal calon wakil gubernur Aceh sekaligus ulama karismatik Teungku Muhammad...

Foto: Jenazah Tu Sop Disalatkan di Masjid Raya Baiturrahman

Jenazah ulama karismatik Aceh, Teungku Muhammad Yusuf A Wahab (Tu Sop) disalatkan di Masjid Raya Baiturrahman, Banda...

Pj Gubernur Aceh Safrizal Sampaikan Duka Mendalam atas Meninggalnya Tu Sop

Penjabat Gubernur Aceh, Safrizal ZA menyampaikan ucapan duka mendalam atas meninggalnya ulama Aceh, Teungku...

Tu Sop Meninggal Dunia, Danrem Lilawangsa Tunda Konser di Lhokseumawe

Konser artis papan atas Bondan Prakoso rencananya akan digelar di Kota Lhokseumawe, Sabtu malam...

Jenazah Tu Sop Bakal Disalatkan di Masjid Raya Baiturrahman Aceh

Jenazah bakal calon wakil gubernur Aceh sekaligus ulama karismatik Teungku Muhammad Yusuf A Wahab...

More like this

Ribuan Warga Salatkan Jenazah Tu Sop di Masjid Raya Baiturrahman Aceh

Ribuan warga menyalatkan jenazah bakal calon wakil gubernur Aceh sekaligus ulama karismatik Teungku Muhammad...

Foto: Jenazah Tu Sop Disalatkan di Masjid Raya Baiturrahman

Jenazah ulama karismatik Aceh, Teungku Muhammad Yusuf A Wahab (Tu Sop) disalatkan di Masjid Raya Baiturrahman, Banda...

Pj Gubernur Aceh Safrizal Sampaikan Duka Mendalam atas Meninggalnya Tu Sop

Penjabat Gubernur Aceh, Safrizal ZA menyampaikan ucapan duka mendalam atas meninggalnya ulama Aceh, Teungku...