Seorang pria 30 tahun diduga bunuh diri di sebuah rumah di Kecamatan Kuta Alam, Kota Banda Aceh, Selasa (13/2/2024). Mayat ditemukan tergeletak di kamar mandi dengan ikatan di leher.
Kepala Kepolisian Sektor Kuta Alam Ajun Komisaris Suriya mengatakan korban asal Ingin Jaya, Aceh Besar.
“Benar, diduga bunuh diri karena depresi. Saat ini jenazah korban telah dibawa pulang ke rumah duka di Gani,” katanya.
Selama ini korban tinggal di rumah keluarganya karena diduga gangguan jiwa karena sakit. Jenazah korban pun ditemukan seorang anggota keluarga ketika hendak wudu.
“Selama ini sempat menjalani pengobatan, keluarga menolak jenazah korban divisum dan telah ikhlas dengan peristiwa ini,” katanya.[]
________
Note: Anda bisa mencari bantuan jika mengetahui ada sahabat atau kerabat, termasuk diri Anda sendiri, yang memiliki kecenderungan bunuh diri.
Informasi terkait depresi dan isu kesehatan mental bisa diperoleh dengan menghubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas dan rumah sakit terdekat, atau mengontak sejumlah komunitas untuk mendapat pendampingan seperti LSM Jangan Bunuh Diri via email [email protected] dan saluran telepon (021) 9696 9293, dan Yayasan Pulih di (021) 78842580.