BerandaNewsUniversitas Syiah Kuala Mewisuda 2.745 Lulusan, Dua di Antaranya Magister Kecerdasan Buatan

Universitas Syiah Kuala Mewisuda 2.745 Lulusan, Dua di Antaranya Magister Kecerdasan Buatan

Published on

Universitas Syiah Kuala menggelar sidang terbuka dalam rangka wisuda ke-159 di Gedung AAC Dayan Dawood, Darussalam, Kota Banda Aceh. Pada prosesi wisuda kali ini, USK mewisuda sebanyak 2.745 lulusan sarjana, magister, doktor, profesi, spesialis, subspesialis, sarjana terapan dan diploma untuk periode Agustus-Oktober 2023.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 886 orang lulusan di antaranya berhasil lulus dengan predikat pujian, atau cumlaude. Dengan prosesi wisuda yang digelar selama tiga hari (8, 9, dan 15 November 2023) ini, maka jumlah alumni Universitas Syiah Kuala saat ini menjadi 154.878 lulusan.

Rektor Universitas Syiah Kuala Prof Marwan mengatakan, wisuda USK ke-159 ini terasa istimewa karena merupakan salah satu periode wisuda dengan jumlah lulusan terbanyak.

Selain itu, kata Marwan, pada wisuda kali ini USK berhasil meluluskan angkatan pertama dari Program Doktor Ilmu Kedokteran seadanya tiga wisudawan dan Magister Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence) sebanyak dua wisudawan yang semuanya lulus dengan predikat cumlaude.

Ia menyebutkan, perguruan tinggi dituntut untuk terus berbenah dalam menghadapi era digitalisasi atau Revolusi Industri 4.0 ini. Salah satu upaya yang USK lakukan adalah dengan mendirikan Program Magister Kecerdasan Buatan, di bawah Jurusan Informatika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

“Kami memahami, perkembangan teknologi informasi ini telah menyentuh semua bidang keilmuan. Maka USK telah berencana untuk memasukan lebih banyak muatan literasi digital dalam kurikulum terbarunya pada tahun depan,” kata Marwan.

Pada kesempatan tersebut, Rektor USK juga mengingatkan wisudawan untuk tidak berhenti belajar dan mengembangkan kompetensinya, aerta melatih diri untuk beradaptasi dengan perkembangan zaman, dan tetap menjaga nilai-nilai diri integritas.

“Jangan pernah merasa cukup dengan ilmu yang telah saudara miliki sekarang, teruslah belajar hal hal baru, dan teruslah berkarya. Mengingat saat ini tantangan dunia kerja semakin kompetitif,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa salah satu kunci kesuksesan di era digitalisasi ini adalah semangat untuk terus berkreativitas dan berinovasi. Karena hal tersebut akan membuat para lulusan memiliki nilai tambah khususnya dalam dunia kerja.

“Oleh sebab itu, kemudahan teknologi hari ini harus kita manfaatkan sebaik mungkin untuk menjemput karier dengan berbagai kreativitas digital,” tutup Marwan. []

Follow konten ACEHKINI.ID di Google News




Artikel Terbaru

Jangkau Daerah Terisolasi Banjir, BPBD Subulussalam Gunakan Robin Milik Warga

Penyaluran bantuan logistik kepada warga yang terisolasi akibat meluapnya sungai Lae Souraya di Desa...

Banjir di Subulussalam Meluas, Puluhan Desa Terendam

Banjir yang melanda wilayah Kota Subulussalam semakin meluas, Sabtu (12/10/2024). Wilayah yang terdampak banjir...

Bertema Antikorupsi, Gampong Film Hadir di Tiga Kabupaten/Kota

Gampong Film salah satu program dari Aceh Film Festival akan hadir di tiga kabupaten/kota...

Pria Gangguan Jiwa Tikam Empat Warga Aceh Utara

Seorang pria yang diduga gangguan jiwa menikam empat warga di Gampong Buket Guru, Paya...

PIKABAS Bank Aceh Rayakan Maulid dengan Berbagi Kebaikan

Memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Perkumpulan Istri Karyawan Bank Aceh Syariah (PIKABAS) Bank Aceh...

More like this

Jangkau Daerah Terisolasi Banjir, BPBD Subulussalam Gunakan Robin Milik Warga

Penyaluran bantuan logistik kepada warga yang terisolasi akibat meluapnya sungai Lae Souraya di Desa...

Banjir di Subulussalam Meluas, Puluhan Desa Terendam

Banjir yang melanda wilayah Kota Subulussalam semakin meluas, Sabtu (12/10/2024). Wilayah yang terdampak banjir...

Bertema Antikorupsi, Gampong Film Hadir di Tiga Kabupaten/Kota

Gampong Film salah satu program dari Aceh Film Festival akan hadir di tiga kabupaten/kota...