Senin, Desember 4, 2023
More
    BerandaNewsPemerintah Aceh Luncurkan Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi untuk Siswa

    Pemerintah Aceh Luncurkan Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi untuk Siswa

    Published on

    Pemerintah Aceh melalui Dinas Pangan Aceh meluncurkan Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi untuk Siswa (Genius) sekolah dasar lima kabupaten/kota. Launching Genius tersebut dilakukan di SD Negeri 72 Alue Naga, Kota Banda Aceh, Rabu (18/10/2023), berkolaborasi dengan Badan Pangan Nasional.

    Kepala Dinas Pangan Aceh, Surya Rayendra, mengatakan program Genius tersebut menyasar 2.461 siswa di 17 SD dari 5 kabupaten/kota di Aceh. Adapun rinciannya: Kota Banda Aceh 4 SD dengan jumlah 648 siswa, Kabupaten Aceh Besar 4 SD 497 siswa, Aceh Jaya 3 SD 496 siswa, Aceh Barat 3 SD 320 siswa, dan Nagan Raya 3 SD 500 siswa.

    Ia menjelaskan, program tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan siswa SD tentang pangan bergizi dan meningkatkan status gizi siswa, sehingga akan melahirkan generasi emas pada tahun 2045 mendatang.

    Menurut Surya, program itu sangatlah penting, mengingat data hasil riset kesehatan dasar tahun 2018 menunjukkan 26,1 persen anak usia sekolah tidak sarapan. Kondisi tersebut akan berpengaruh kepada konsentrasi dan kecerdasan otak anak usia sekolah yang akan berakibat pada penurunan prestasi belajar.

    “Launching kegiatan Genius ini diselenggarakan secara serentak pada 17 SD Negeri yang tersebar di 5 kab/kota di Aceh, dan akan dilanjutkan selama 2 bulan ke depan sebanyak 20 kali pemberian makanan bergizi disertai dengan pendampingan dan pembinaan dari AIPGI serta Dinas Pangan,” ujarnya.

    Penjabat Gubernur Aceh yang diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda Aceh, Mawardi, mengapresiasi pemerintah pusat yang telah memberikan bantuan pangan bergizi untuk anak Aceh. Ia berharap program tersebut menjadi edukasi dan penyemangat bagi orang tua dalam memenuhi gizi yang baik untuk tumbuh kembang anak-anaknya.

    “Pemenuhan pangan dengan standar gizi dan kesehatan sejak usia dini, memiliki dampak positif yang signifikan pada pertumbuhan anak-anak. Yakni menciptakan kondisi yang memungkinkan mereka hidup sehat, aktif, dan produktif,” ujar Mawardi.[]

    Follow konten ACEHKINI.ID di Google News

    Artikel Terbaru

    Berita Duka, Mantan Kepala BNPB Doni Monardo Meninggal Dunia

    Berita duka, telah meninggal dunia Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen (Purn)...

    Banda Aceh Juara Umum MTQ Aceh

    Kota Banda Aceh meraih juara umum Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-36 tingkat Provinsi Aceh...

    Aceh Tuan Rumah Munas ke-XI Gerakan Pramuka, Achmad Marzuki: Lahirkan Generasi Tangguh

    Penjabat Gubernur Aceh, Achmad Marzuki mengharapkan Gerakan Pramuka dapatlah terus berkiprah untuk melahirkan manusia...

    Perawi Hardisk: Aceh yang Tak Punya Bioskop dan ‘Jalan Ninja’ Anak Muda

    Riazul Iqbal Pauleta menyodorkan buku itu di meja sebuah warung kopi di Kota Sigli,...

    170 Pengungsi Rohingya Tiba di Sabang, Aceh

    Sekitar 170 pengungsi muslim Rohingya tiba di pantai Ie Meulee, Kecamatan Sukajaya, Kota Sabang,...

    More like this

    Berita Duka, Mantan Kepala BNPB Doni Monardo Meninggal Dunia

    Berita duka, telah meninggal dunia Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen (Purn)...

    Banda Aceh Juara Umum MTQ Aceh

    Kota Banda Aceh meraih juara umum Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-36 tingkat Provinsi Aceh...

    Aceh Tuan Rumah Munas ke-XI Gerakan Pramuka, Achmad Marzuki: Lahirkan Generasi Tangguh

    Penjabat Gubernur Aceh, Achmad Marzuki mengharapkan Gerakan Pramuka dapatlah terus berkiprah untuk melahirkan manusia...