BerandaNewsPolisi Temukan Sopir Bus Mudik Lebaran di Aceh Positif Narkoba

Polisi Temukan Sopir Bus Mudik Lebaran di Aceh Positif Narkoba

Published on

Kepolisian Resor Kota Banda Aceh bekerja sama Badan Narkotika Nasional (BNN) melakukan tes urine terhadap puluhan sopir bus maupun mobil penumpang lainnya pada mudik lebaran Idul Fitri 1445 H/2024. Dari 30 sopir yang diperiksa, terdapat satu orang positif narkoba.

“Seorang sopir bus batal berangkat dari Terminal Batoh, Banda Aceh, usai terindikasi menggunakan narkoba, Sabtu (6/4/2024) malam,” ujar Kasat Resnarkoba Polresta Banda Aceh, AKP Ferdian Chandra, dalam keterangannya, dikutip Senin (8/4).

Ferdian mengatakan, pria berinisial FZ tersebut merupakan sopir salah satu bus ternama di Banda Aceh. Kini, ia telah diamankan dan posisinya digantikan dengan orang lain.

“Dari 30 orang yang dites satu orang terindikasi menggunakan narkotika, hasilnya positif. Posisinya digantikan sopir lain,” sebutnya.

- Advertisement -

“Sekarang yang bersangkutan diamankan untuk diinterogasi agar diketahui dibeli di mana dan lain-lain,” tambah Ferdian.

Kapolresta Banda Aceh, Kombes Fahmi Irwan Ramli, mengatakan, tes urine terhadap sopir angkutan mudik lebaran ini bertujuan untuk mengantisipasi agar para sopir yang hendak berangkat benar-benar siap saat melakukan tugasnya.

“Karena itu kita bekerja sama dengan BNN dan yang lainnya melaksanakan cek urine terhadap para sopir, sehingga kita pastikan sopir ini dalam keadaan normal saat berkendara,” ujar Fahmi.[]

Follow konten ACEHKINI.ID di Google News


Artikel Terbaru

Polda Aceh Selamatkan Korban Penculikan di Thailand

Kepolisian Daerah Aceh menyelamatkan dan memulangkan Bustami, warga Aceh Timur, yang diculik di Thailand....

Haili Yoga dan Muchsin Resmi Menjabat Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah

Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) resmi melantik Haili Yoga dan Muchsin Hasan sebagai Bupati...

Korem Lilawangsa Bangun Sumur Bor di Masjid Agung Lhokseumawe, Kini Air Tak Lagi Asin

Pembangunan sumur bor air bersih di Masjid Agung Islamic Center Lhokseumawe telah rampung dikerjakan...

Dewan Komisaris Bank Aceh Tunjuk Hendra Supardi sebagai Plt Direktur Utama

Hendra Supardi resmi menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama Bank Aceh Syariah, menggantikan...

Mualem Lantik Sarjani-Alzaizi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pidie

Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) resmi melantik Sarjani Abdullah dan Alzaizi sebagai Bupati dan...

More like this

Polda Aceh Selamatkan Korban Penculikan di Thailand

Kepolisian Daerah Aceh menyelamatkan dan memulangkan Bustami, warga Aceh Timur, yang diculik di Thailand....

Haili Yoga dan Muchsin Resmi Menjabat Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tengah

Gubernur Aceh Muzakir Manaf (Mualem) resmi melantik Haili Yoga dan Muchsin Hasan sebagai Bupati...

Korem Lilawangsa Bangun Sumur Bor di Masjid Agung Lhokseumawe, Kini Air Tak Lagi Asin

Pembangunan sumur bor air bersih di Masjid Agung Islamic Center Lhokseumawe telah rampung dikerjakan...