BerandaNewsPerempuan Ini Selamat Usai Lompat ke Laut dari Kapal Aceh Hebat Tujuan...

Perempuan Ini Selamat Usai Lompat ke Laut dari Kapal Aceh Hebat Tujuan Sabang

Published on

Seorang perempuan penumpang KMP Aceh Hebat 2 melompat ke laut saat kapal tengah berlayar dari Pelabuhan Ulee Lheue menuju Balohan Sabang, Sabtu (19/8/2023) sore. Beruntung korban ditemukan dalam keadaan selamat oleh nelayan sekitar 1 Nm dari Pulau Nasi, Kecamatan Pulo Aceh, Minggu (20/8/2023) pagi. 

Dari dokumen kependudukan yang ditemukan, perempuan tersebut diketahui berusia 38 tahun, warga asal Kabupaten Aceh Tengah. Masih belum diketahui apa penyebab dia nekat lompat ke laut. “Korban belum dapat dimintai keterangan,” kata Kepala Basarnas Banda Aceh, Al Hussain, dalam keterangannya, Minggu sore. 

Ia menjelaskan, korban awalnya dari berangkat dari Pelabuhan Ulee Lheue menuju Sabang menggunakan Kapal Aceh Hebat 2 pada Sabtu kemarin. Sekitar pukul 18.00 WIB, korban loncat ke laut dari buritan kemudian tenggelam.

Pada pukul 10.00 WIB pagi tadi, kata Al Hussain, tim SAR gabungan menerima informasi bahwa korban ditemukan dalam keadaan selamat oleh nelayan sekitar 1 Nm dari Pulau Nasi dalam kondisi terapung di air. Selanjutnya korban dievakuasi dan dibawa ke Pelabuhan Pulau Nasi oleh nelayan tersebut.

“Pukul 13.15 WIB, tim SAR gabungan melanjutkan proses evakuasi dari Pelabuhan Pulau Nasi menuju Pelabuhan Ulee Lheue Banda Aceh dengan menggunakan 1 unit Kapal KPLP Banda Aceh dan 1 unit RIB/Sea Rider Basarnas Banda Aceh,” ujarnya.

Usai berhasil dievakuasi ke Pelabuhan Ulee Lheue pada pukul 14.20 WIB, kata Al Hussaini, korban langsung diserahkan kepada pihak ASDP untuk dievakuasi menuju ke RSUDZA Banda Aceh guna mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.[]

Follow konten ACEHKINI.ID di Google News



Artikel Terbaru

Korupsi Bantuan Korban Konflik di BRA: Lima Orang Divonis Bersalah, Satu Lepas

Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi Banda Aceh menjatuhkan vonis terhadap enam terdakwa kasus korupsi...

Pegadaian Syariah Resmi Luncurkan Festival Ramadan Gerakan Menuju EMAS

PT Pegadaian Syariah resmi meluncurkan Festival Ramadan Gerakan Menuju EMAS, di Masjid Raya Baiturrahman,...

Warga Serahkan Senjata dan Granat ke Tim TMMD Kodim Bireuen

Salah seorang warga secara sukarela menyerahkan dua pucuk senjata, amunisi dan granat kepada TNI...

Eks Ketua BRA Suhendri Divonis 9 Tahun Penjara Kasus Korupsi Bantuan Korban Konflik

Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi Banda Aceh menjatuhkan vonis sembilan tahun penjara kepada eks...

Partai Aceh Kibarkan Bendera Setengah Tiang Selama 7 Hari untuk Abu Razak

Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Aceh menginstruksikan DPW Partai Aceh seluruh Aceh dan Pimpinan...

More like this

Korupsi Bantuan Korban Konflik di BRA: Lima Orang Divonis Bersalah, Satu Lepas

Pengadilan Negeri Tindak Pidana Korupsi Banda Aceh menjatuhkan vonis terhadap enam terdakwa kasus korupsi...

Pegadaian Syariah Resmi Luncurkan Festival Ramadan Gerakan Menuju EMAS

PT Pegadaian Syariah resmi meluncurkan Festival Ramadan Gerakan Menuju EMAS, di Masjid Raya Baiturrahman,...

Warga Serahkan Senjata dan Granat ke Tim TMMD Kodim Bireuen

Salah seorang warga secara sukarela menyerahkan dua pucuk senjata, amunisi dan granat kepada TNI...