Pesantren Bustanul Huda di Gampong Keude Siblah, Kecamatan Blang Pidie, Aceh Barat Daya (Abdya) terbakar pada Senin dini hari (1/5/2023). Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.
Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) melaporkan kebakaran menyebabkan 12 bilik santri berkontruksi kayu hangus. “Penyebab kejadian masih dalam penyelidikan,” tulis Haslinda, staf Pusdatin BPBA dalam keterangannya kepada media.
Disampaikan BPBA, kebakaran terjadi sekitar pukul 00.15 WIB. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Abdya mengerahkan sebanyak lima mobil pemadam kebakaran. Api berhasil dipadamkan sekitar satu jam kemdian.
Saait ini BPBD Abdya dilaporkan telah mendirikan tenda pengungsi untuk para santri yang belajar di sana. []