Minggu, Mei 12, 2024
More
    BerandaNewsDreammaker Institute Bakal Hadir di Sabang, Mendorong Mimpi dan Potensi Siswa

    Dreammaker Institute Bakal Hadir di Sabang, Mendorong Mimpi dan Potensi Siswa

    Published on

    Kabar gembira bagi para siswa SMA di Sabang. Dreammaker Institute, sebuah program yang diinisiasi oleh The Leader, organisasi kepemudaan non-profit, akan hadir di pulau ujung barat Indonesia.

    Program ini bertujuan membantu siswa SMA di Sabang dalam mengembangkan kapasitas diri, daya saing, dalam mewujudkan mimpi-mimpi mereka.

    Tim Dreammaker Institute diwakili Ceudah Hajashafira, Ainil Mastura, Mardhatillah, dan Amelia Putri Nur Azizah, pada Kamis (25/4/2024) lalu membahas rencana kegiatan ini bersama Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kota Sabang, Mohd Iqbal.

    Menurut Ceudah, Dreammaker Institute akan melibatkan siswa SMA untuk berdiskusi, berbagi pengetahuan, dan mengembangkan pemahaman pada empat bidang minat: Leadership, Ekonomi Kreatif, Multimedia, dan Bahasa Inggris yang menyasar 20 siswa SMA.

    “Para peserta yang terpilih akan mengikuti 12 kali pertemuan pengayaan mulai dari akhir Juni hingga Juli 2024,” kata Ceudah, Ahad (28/4/2024).

    Ia mengatakan, pendaftaran program Dreammaker Institute akan dibuka pada bulan depan. Tim The Leader akan melakukan presentasi kepada sejumlah kepala sekolah di Sabang dan memilih sekolah sebagai lokasi kegiatan.

    “Melalui serangkaian kegiatan Dreammaker Institute nanti, besar harapan kami akan banyak mimpi-mimpi baru yang tumbuh dan diperjuangkan oleh siswa-siswi Kota Sabang,” katanya.

    The Leader sendiri aktif melakukan kegiatan kepemudaan selama 11 tahun terakhir. Untuk ke-14 kali diadakannya Dreammaker, The Leader membantu pemuda merealisasikan mimpi-mimpi mereka dan meningkatkan kapasitas pengembangan diri serta daya saingnya.[]

    Follow konten ACEHKINI.ID di Google News




    Artikel Terbaru

    VAR Mobile Siap Digunakan di Championship Series Liga 1

    Menjelang berlangsungnya championship series Liga 1 2023/24, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selalu operator...

    M Anshar dan Eko Densa Terpilih Sebagai Ketua dan Sekretaris PFI Aceh

    Fotografer Harian Serambi Indonesia, M Anshar, dan Eko Deni Saputra dari PortalNusa terpilih sebagai...

    Abang Bunuh Adik Kandung di Bireuen

    Gampong Meunasah Capa, Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Aceh, digemparkan dengan peristiwa tragis pada Kamis...

    Pria Aceh Barat Disayat di Leher, Pelaku Ditangkap Kurang dari Dua Jam

    Seorang pria warga Langung, Kecamatan Meureubo, Aceh Barat, Riski (23 tahun) disayat di leher...

    M Nasir Terpilih Aklamasi Sebagai Ketua Umum KORMI Aceh

    Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Aceh menggelar Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Musprovlub). M Nasir...

    More like this

    VAR Mobile Siap Digunakan di Championship Series Liga 1

    Menjelang berlangsungnya championship series Liga 1 2023/24, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selalu operator...

    M Anshar dan Eko Densa Terpilih Sebagai Ketua dan Sekretaris PFI Aceh

    Fotografer Harian Serambi Indonesia, M Anshar, dan Eko Deni Saputra dari PortalNusa terpilih sebagai...

    Abang Bunuh Adik Kandung di Bireuen

    Gampong Meunasah Capa, Kota Juang, Kabupaten Bireuen, Aceh, digemparkan dengan peristiwa tragis pada Kamis...