BerandaNewsDanrem Lilawangsa: Pengamanan Pilkada Serentak Libatkan Ribuan Babinsa TNI

Danrem Lilawangsa: Pengamanan Pilkada Serentak Libatkan Ribuan Babinsa TNI

Published on

Komandan Korem (Danrem) 011 Lilawangsa Kolonel Ali Imran mengatakan, pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 akan melibatkan ribuan personel TNI dalam pengamanan.

Dalam kesiapannya, kata Danrem usai memimpin briefing yang digelar di Gedung KNPI Korem Lilawangsa Lhokseumawe, Selasa (29/10/2024). Pihaknya akan melakukan latihan simulasi penanganan konflik sosial.

Danrem menguraikan, akan terjunkan ribuan personel TNI-Polri, yakni para Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta melibatkan berbagai instansi dalam menghadapi pilkada serentak.

“Hari ini kita melaksanakan briefing latihan, dan dalam waktu dekat ini akan digelar simulasi latihan lapangan skala besar dengan melibatkan personil TNI-Polri, Satpol PP,  serta unsur terkait dan instansi lainnya,” sebut Danrem.

Tujuan latihan ini agar dipahami personel yang terlibat, untuk cepat tanggap sesuai prosedur. “Walaupun saat pelaksanaan mereka harus menghadapi berbagai ancaman dan tantangan berat yang mungkin terjadi,” katanya.

Sementara itu, Kepala Bagian Latihan (Kabaklat) Rindam IM, Kolonel Akmil Satria Martha Yudha mengatakan, dalam Briefing tersebut menjelaskan kepada prajurit Korem 011/LW tentang mekanisme latihan.

“Memastikan seluruh instruksi dan tujuan latihan dapat dipahami dalam skenario latihan, baik itu aturan keamanan, pembagian tugas, diharapkan pelaku latihan lapangan mengerti dan latihan dapat berjalan optimal,” ujarnya. []

Follow konten ACEHKINI.ID di Google News

Artikel Terbaru

Bank Aceh Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, Raih Opini WTP

Bank Aceh terus berkomitmen menjalankan tata kelola perusahaan yang baik dan transparan. Salah prestasi...

Safrizal Verifikasi Rumah Layak Huni, Tegaskan Tidak Ada Agen

Pj Gubernur Aceh Safrizal mengecek langsung lokasi tempat tinggal penerima bantuan rumah layak huni...

Asyik Main Judi Online di Warkop, Seorang Pria di Subulussalam Diringkus Polisi

Seorang pria berinisial AR (31 tahun) diringkus tim reserse mobile kepolisian Resor (Polres) Subulussalam...

Platform Digital S.id Kian Dominan, Tembus 1,5 Juta Pengguna

Platform digital S.id kian dominan digunakan untuk berbagi informasi, memberi harapan baru di tahun...

Jaksa Masuk Sekolah Kunjungi SMK Negeri 5 Telkom Banda Aceh

Kejaksaan Tinggi (Kejati) Aceh melalui program ‘Jaksa Masuk Sekolah’ (JMS) melaksanakan kegiatan penyuluhan hukum...

More like this

Bank Aceh Catat Kinerja Positif di Tahun 2024, Raih Opini WTP

Bank Aceh terus berkomitmen menjalankan tata kelola perusahaan yang baik dan transparan. Salah prestasi...

Safrizal Verifikasi Rumah Layak Huni, Tegaskan Tidak Ada Agen

Pj Gubernur Aceh Safrizal mengecek langsung lokasi tempat tinggal penerima bantuan rumah layak huni...

Asyik Main Judi Online di Warkop, Seorang Pria di Subulussalam Diringkus Polisi

Seorang pria berinisial AR (31 tahun) diringkus tim reserse mobile kepolisian Resor (Polres) Subulussalam...