BerandaNewsBhayangkara Fest 2024 di Taman Sulthanah Safiatuddin Dibuka Malam Ini

Bhayangkara Fest 2024 di Taman Sulthanah Safiatuddin Dibuka Malam Ini

Published on

Bhayangkara Fest 2024 di Tamah Sulthanah Safiatuddin yang digelar Kepolisian Daerah (Polda) Aceh dalam rangka perayaan Hari Bhayangkara ke-78 dijadwalkan akan dibuka pada malam ini, Jumat (5/7/2024).

“Alhamdulillah progres kesiapan pergelaran Bhayangkara Fest 2024 sudah seratus persen dan siap dibuka malam ini sesuai jadwal,” kata Ketua Panitia Pelaksana Bhayangkara Fest 2024, Kombes Winardy, Jumat.

Winardy menjelaskan, pada festival yang dilaksanakan selama empat hari, 5-8 Juli 2024, akan menampilkan pentas seni atau pameran budaya 23 kabupaten/kota di Aceh, pemuda kreatif expo, pameran alutsista, bazar UMKM, dan pasar murah. Selain itu juga ada selawatan, zikir, parade artis nasional serta acara menarik lainnya.

Adapun peserta yang ikut berpartisipasi dan meramaikan Bhayangkara Fest di Taman Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh, tersebut adalah pelaku UMKM, 23 pemerintah kabupaten kota, perusahaan swasta, komunitas pemuda, pelaku seni daerah, dan elemen masyarakat lainnya.

“Festival ini didukung oleh Pemerintah Aceh dengan 23 anjungan daerah kabupaten kota. Kemudian juga sponsorship Bank Aceh lewat kegiatan Bhayangkara Run. Hal itu merupakan salah satu cara kita melakukan promosi untuk PON XXI Aceh-Sumut,” kata Dirreskrimsus Polda Aceh itu.

Winardy juga berpesan agar masyarakat yang mengunjungi Bhayangkara Fest untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban, serta menjaga kebersihan.

“Karena, selain sebagai ajang promosi PON Aceh-Sumut 2024, festival ini juga sebagai ajang silaturahmi masyarakat Aceh dalam menyongsong Pilkada serentak pada November mendatang,” sebutnya.[]

Follow konten ACEHKINI.ID di Google News




Artikel Terbaru

Pengedar Narkoba dan Polisi Baku Tembak di Aceh Timur

Satuan Reserse Narkoba Kepolisian Resor Aceh Utara terlibat baku tembak saat menyergap tiga terduga...

Beredar Akun Facebook Palsu Marlina Muzakir, Masyarakat Diminta Berhati-Hati 

Saat ini di media sosial facebook, beredar akun atas nama Marlina Muzakir, Ketua TP...

Mayoritas Pengprov dan KONI Kab/Kota Usung Pon Yaya Pimpin KONI Aceh

Sejumlah pengurus provinsi cabang olahraga (Pengprov) dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) kabupaten/kota di...

Marlina Instruksikan Pembentukan YJI Kabupaten Kota di Aceh

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Aceh, Marlina Usman, selaku Pembina...

USK Sediakan 35 Persen Kuota Mahasiswa Baru Jalur SMMPTN-Barat

Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri wilayah Barat atau SMMPTN-Barat tahun 2025 telah resmi...

More like this

Pengedar Narkoba dan Polisi Baku Tembak di Aceh Timur

Satuan Reserse Narkoba Kepolisian Resor Aceh Utara terlibat baku tembak saat menyergap tiga terduga...

Beredar Akun Facebook Palsu Marlina Muzakir, Masyarakat Diminta Berhati-Hati 

Saat ini di media sosial facebook, beredar akun atas nama Marlina Muzakir, Ketua TP...

Mayoritas Pengprov dan KONI Kab/Kota Usung Pon Yaya Pimpin KONI Aceh

Sejumlah pengurus provinsi cabang olahraga (Pengprov) dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) kabupaten/kota di...