BerandaNewsAPK Bustami-Fadhil di Bandar Pusaka Tamiang Dirusak

APK Bustami-Fadhil di Bandar Pusaka Tamiang Dirusak

Published on

Sejumlah Alat Peraga Kampanye (APK) berupa spanduk milik pasangan calon (Paslon) gubernur dan wakil gubernur Aceh nomor urut 1, Bustami Hamzah-Fadhil Rahmi, ditemukan dalam kondisi rusak dan berserakan di tanah.

Kondisi ini ditemukan di beberapa desa di Kecamatan Bandar Pusaka, Kabupaten Tamiang. Belum diketahui pelaku perusakan tersebut.

“Ini tak mungkin dilakukan oleh warga di sini. Karena saat pemasangan semua terlibat,” ujar Ruslan, 34 tahun, warga setempat dalam keterangan tertulis disampaikan relawan Bustami-Fadhil.

Perusakan APK Paslon nomor 1 ini, ditemukan di Batang Ara, Simpang Tiga Serba, Alur Jambu dan beberapa titik lainnya di Bandar Pusaka.

Sementara itu, Juru Bicara Paslon nomor urut 1, Syakya Meirizal mengatakan pihaknya telah memperoleh laporan tersebut.

“Ya. Laporan dari tim kita di lapangan sudah kita terima,” ujar Syakya, Sabtu sore 5 Oktober 2024.

“Kita berharap Panwaslih setempat dapat turun ke lapangan guna menindaklanjuti temuan ini. Kita selaku tim Paslon nomor 1, sangat menyesalkan hal ini terjadi dan mengecam perilaku oknum yang telah merusak kualitas demokrasi kita jelang Pilkada,” katanya. []

Follow konten ACEHKINI.ID di Google News

Artikel Terbaru

FKIJK Aceh Run 2025 Diluncurkan, Dukung Sport Tourism Lewat Fun Run

Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan (FKIJK) Aceh dengan bangga meluncurkan FKIJK Aceh Run 2025....

Aksi Bersih Sungai dan Tanam Pohon Warnai Wisuda SJL Aceh 

Aksi bersih sungai dan tanam pohon mewarnai rangkaian agenda Camping Jurnalistik Lingkungan (CJL) 2025...

Penyelundup BBM di Subulussalam Diserahkan ke Jaksa

Penyidik Kepolisian Resor Subulussalam telah menyerahkan tersangka DS (36 tahun) beserta barang bukti kasus...

PSPS vs Persiraja: Laskar Rencong Bawa 19 Pemain Tanpa Andik dan Hamdi

Skuad Persiraja Banda Aceh sudah tiba di Pekanbaru dengan membawa 19 pemain untuk melakoni...

Longsor di Bener Meriah, Dua Warga Meninggal Tertimbun

Tanah longsor terjadi di Dusun Uning Bertih, Desa Pante Raya, Kecamatan Wih Pesam, Bener...

More like this

FKIJK Aceh Run 2025 Diluncurkan, Dukung Sport Tourism Lewat Fun Run

Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan (FKIJK) Aceh dengan bangga meluncurkan FKIJK Aceh Run 2025....

Aksi Bersih Sungai dan Tanam Pohon Warnai Wisuda SJL Aceh 

Aksi bersih sungai dan tanam pohon mewarnai rangkaian agenda Camping Jurnalistik Lingkungan (CJL) 2025...

Penyelundup BBM di Subulussalam Diserahkan ke Jaksa

Penyidik Kepolisian Resor Subulussalam telah menyerahkan tersangka DS (36 tahun) beserta barang bukti kasus...