BerandaOlahragaAdam Mitter Diragukan Tampil Bela Persiraja Lawan PSKC Cimahi

Adam Mitter Diragukan Tampil Bela Persiraja Lawan PSKC Cimahi

Published on

Persiraja Banda Aceh terancam tak diperkuat bek tangguhnya asal Inggris, Adam Mitter, saat menjalani laga tandang melawan PSKC Cimahi dalam lajutan Liga 2 2024/25.

Adam Mitter mengalami cedera saat laga perdana Persiraja menghadapi Persikabo 1973 dan kambuh lagi saat laga kandang di Stadion Harapan Bangsa melawan Sriwijaya FC .

Diketahui, tim berjulukan Laskar Rencong ini akan bertandang ke markas PSKC Cimahi pada 2 Oktober 2024 mendatang di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Laga ini sangat penting bagi Persiraja untuk tetap berada di papan atas klasemen sementara Grup 1 Liga 2 2024/25.

Pelatih kepala Persiraja, Akhyar Ilyas, menyebutkan cedera yang dialami pemainnya itu merupakan sebuah kerugian untuk tim. “Itu sebuah kerugian buat kita, kita juga bersyukur karena dia tidak mendapat cedera yang lebih parah. Artinya, untuk pertandingan ke depan (lawan PSKC Cimahi) masih kita khawatirkan untuk dia tampil,” ujarnya di laman resmi klub, dikutip Ahad (29/9/2024).

Pada pertandingan menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Harapan Bangsa, Selasa (24/9), Adam Mitter yang baru sembuh dari cedera diturunkan setelah mendapat rekomendasi dokter tim Persiraja dan sang pemain juga mengaku siap untuk bermain.

“Adam Mitter memang sedikit dilema buat kita, sejak awal memang kita memantau terus kondisinya. Akhirnya kita mendapat rekomendasi dari dokter tim untuk dia bisa main di awal, tapi akhirnya sedikit membuat kerugian bagi kita karena kita harus mengganti pemain di menit ke-6,” jelas Akhyar.

Dalam laga melawan Sriwijaya FC tersebut, Persiraja meraih kemenangan 2-0 sekaligus menjadi kemenangan kedua Persiraja di musim ini dari tiga laga. Sebelumnya, menang 4-2 atas Persikabo 1973 dan kalah dari FC Bekasi City dengan skor 0-2. []

Follow konten ACEHKINI.ID di Google News




Artikel Terbaru

Pengedar Narkoba dan Polisi Baku Tembak di Aceh Timur

Satuan Reserse Narkoba Kepolisian Resor Aceh Utara terlibat baku tembak saat menyergap tiga terduga...

Beredar Akun Facebook Palsu Marlina Muzakir, Masyarakat Diminta Berhati-Hati 

Saat ini di media sosial facebook, beredar akun atas nama Marlina Muzakir, Ketua TP...

Mayoritas Pengprov dan KONI Kab/Kota Usung Pon Yaya Pimpin KONI Aceh

Sejumlah pengurus provinsi cabang olahraga (Pengprov) dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) kabupaten/kota di...

Marlina Instruksikan Pembentukan YJI Kabupaten Kota di Aceh

Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Aceh, Marlina Usman, selaku Pembina...

USK Sediakan 35 Persen Kuota Mahasiswa Baru Jalur SMMPTN-Barat

Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri wilayah Barat atau SMMPTN-Barat tahun 2025 telah resmi...

More like this

Pengedar Narkoba dan Polisi Baku Tembak di Aceh Timur

Satuan Reserse Narkoba Kepolisian Resor Aceh Utara terlibat baku tembak saat menyergap tiga terduga...

Beredar Akun Facebook Palsu Marlina Muzakir, Masyarakat Diminta Berhati-Hati 

Saat ini di media sosial facebook, beredar akun atas nama Marlina Muzakir, Ketua TP...

Mayoritas Pengprov dan KONI Kab/Kota Usung Pon Yaya Pimpin KONI Aceh

Sejumlah pengurus provinsi cabang olahraga (Pengprov) dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) kabupaten/kota di...