BerandaOlahragaPornas Korpri 2023 Resmi Ditutup, Aceh Raih Peringkat 12 dari 101 Kontingen...

Pornas Korpri 2023 Resmi Ditutup, Aceh Raih Peringkat 12 dari 101 Kontingen yang Bertanding

Published on

Pekan Olahraga Nasional (Pornas) XVI Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) 2023 di Semarang, Jawa Tengah, resmi ditutup oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Dito Ariotedjo, Jumat (21/7/2023). Provinsi Aceh berhasil menempati peringkat 12 nasional dari 101 kontingen Korpri yang berasal dari 38 provinsi dan sejumlah kementerian/lembaga seluruh Indonesia.

“Alhamdulillah prestasi Aceh pada Pornas Korpri kali ini jauh lebih baik dari pada Pornas sebelumnya di Provinsi Bangka Belitung,” kata Kabid Pelayanan Penunjang Korpri Badan Kepegawaian Aceh yang juga Ketua Kontingen Korpri Aceh, Muhadi, Sabtu (22/7).

Muhadi mengatakan, kontingen Aceh membawa pulang 2 medali emas dan 1 perunggu. Ia menjelaskan, posisi Aceh yang masuk peringkat 15 besar tersebut, berada di atas Korpri Kalimantan Timur, Sulawesi Utara dan Kalimantan Selatan. Sementara juara umum diraih tuan rumah Korpri Jawa Tengah serta peringkat dua dan tiga nasional diraih oleh Kemenpora dan Jawa Timur.

“Dua medali emas Aceh ini disumbangkan oleh M Hendrik pada kategori catur standar dan cepat perorangan putra, sementara medali perunggu disumbangkan tim catur beregu pada kategori cepat,” jelasnya.

Muhadi menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh kontingen Aceh yang telah bertanding maksimal pada Pornas Korpri di Semarang. Ia berharap para ASN tersebut dapat selalu memupuk semangat untuk mengharumkan nama daerah di kancah nasional.

Lebih lanjut, Muhadi mengatakan, seluruh atlet dan ofisial kontingen Aceh sampai hari ini dalam keadaan sehat walafiat. “Jika tidak ada halangan yang merintang, Insyaallah kami tim Aceh semuanya akan kembali ke Aceh hari Minggu tanggal 23 Juli,” ujarnya.

Menpora Dito Ariotedjo saat menutup Pornas XVI Korpri 2023 mengatakan, ajang tersebut harus menjadi wadah mempererat silaturahmi dan soliditas antar ASN setanah air.

“Pornas ke-16 Korpri 2023 ini adalah event yang sangat baik, sebagai simbol silaturahmi persahabatan dan menjaga kekompakan soliditas sesama ASN,” kata Dito.

Ia menyebutkan selepas Pornas ini diharap seluruh ASN dapat meningkatkan sinergi antar sesama. Selain itu juga, ajang dua tahunan ini diharap mampu memberikan rasa positif dalam hal mendorong semangat kerja untuk lebih lagi, termasuk di dalamnya memberikan pelayanan kepada publik.

Di samping itu, Menpora Dito mengapresiasi kepada tuan rumah Jawa Tengah, panitia penyelenggara, serta seluruh pihak yang ikut terlibat dalam menyemarakkan Pornas XVI Korpri 2023.

“Kegiatan Pornas tahun ini dilakukan dengan baik. Jawa Tengah. Simpan segala kenangan yang baik dan jalin kebersamaan. Selamat kepada kontingen yang menang dan yang belum beruntung agar tetap semangat,” ujarnya.

Pornas XVI Korpri 2023 yang digelar mulai 13 Juli lalu itu diikuti 101 kontingen dan kurang lebih 6.000 atlet, ofisial dan pelatih dari seluruh provinsi dan kementerian lembaga. Sementara Korpri Aceh mengirim 34 atlet untuk mengikuti lima cabang lomba yaitu, futsal sebanyak 10 atlet, tenis meja 5 atlet, tenis lapangan 8 atlet, bulu tangkis 6 atlet dan catur 5 atlet.

Event dua tahunan tersebut akan kembali digelar pada 2025 di Kota Palembang, Provinsi Sumatera Selatan. []

Follow konten ACEHKINI.ID di Google News




Artikel Terbaru

Sebanyak 319.255 Pelamar CPNS Kemenag Lolos Seleksi Administrasi

Kementerian Agama (Kemenag) RI mengumumkan pelamar yang lolos seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil...

Atap Venue Menembak PON Jebol, Pj Gubernur Aceh: Diprediksi Tak Selesai, Tapi Dimodifikasi

Atap venue menembak Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Lapangan Tembak Rindam Iskandar Muda,...

PMI Kota Banda Aceh Gelar Apel dan Aksi Peduli Lingkungan Peringati HUT ke-79

Dalam rangka memperingati HUT Palang Merah Indonesia (PMI) ke-79, pengurus PMI Kota Banda Aceh...

Venue PON di Aceh Terimbas Hujan Badai, Beberapa Pertandingan Ditunda

Beberapa venue Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatra Utara di Aceh terdampak cuaca buruk...

Peringati Maulid, Pj Gubernur Safrizal Ajak Warga Teladani Rasulullah untuk Membangun Aceh

Penjabat Gubernur Aceh Safrizal ZA memberikan sambutan dalam peringatan Maulid Nabi  Muhammad SAW 1446...

More like this

Sebanyak 319.255 Pelamar CPNS Kemenag Lolos Seleksi Administrasi

Kementerian Agama (Kemenag) RI mengumumkan pelamar yang lolos seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil...

Atap Venue Menembak PON Jebol, Pj Gubernur Aceh: Diprediksi Tak Selesai, Tapi Dimodifikasi

Atap venue menembak Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Lapangan Tembak Rindam Iskandar Muda,...

PMI Kota Banda Aceh Gelar Apel dan Aksi Peduli Lingkungan Peringati HUT ke-79

Dalam rangka memperingati HUT Palang Merah Indonesia (PMI) ke-79, pengurus PMI Kota Banda Aceh...